Selasa, 04 Oktober 2011

Muslimah saudariku,,mari kita bertawakal

Sayidina Ali ra menceritakan suatu ketika melihat Rasulullah menangis manakala ia datang bersama Fatimah. Lalu keduanya bertanya mengapa Rasul menangis.

Beliau menjawab, “Pada malam aku di-isra’-kan, aku melihat perempuan-perempuan yang sedang disiksa dengan berbagai siksaan. Itulah sebabnya mengapa aku menangis. Karena, menyaksikan mereka yang sangat berat dan mengerikan siksanya".

Putri Rasulullah kemudian menanyakan apa yang dilihat ayahandanya.

“Aku lihat ada perempuan digantung rambutnya, otaknya mendidih. Aku lihat perempuan digantung lidahnya, tangannya diikat ke belakang dan timah cair dituangkan ke dalam tengkoraknya. Aku lihat perempuan tergantung kedua kakinya dengan terikat tangannya sampai ke ubun-ubunnya, diulurkan ular dan kalajengking. Dan aku lihat perempuan yang memakan badannya sendiri, di bawahnya dinyalakan api neraka. Serta aku lihat perempuan yang bermuka hitam, memakan tali perutnya sendiri. Aku lihat perempuan yang telinganya tuli dan matanya buta, dimasukkan ke dalam peti yang dibuat dari api neraka, otaknya keluar dari lubang hidung, badannya berbau busuk karena penyakit sopak dan kusta. Aku lihat perempuan yang badannya seperti himar, beribu-ribu kesengsaraan dihadapinya. Aku lihat perempuan yang rupanya seperti anjing, sedangkan api masuk melalui mulut dan keluar dari duburnya sementara malikat memukulnya dengan pentung dari api neraka,”kata Nabi.



Fatimah Az-Zahra kemudian menanyakan mengapa mereka disiksa seperti itu?

*Rasulullah menjawab, “Wahai putriku, adapun mereka yang tergantung rambutnya hingga otaknya mendidih adalah wanita yang tidak menutup rambutnya sehingga terlihat oleh laki-laki yang bukan mahramnya.

*Perempuan yang digantung susunya adalah istri yang ‘mengotori’ tempat tidurnya (mensetubuhkan diri di atas ranjangnya [berbuat dg yg lain]).

*Perempuan yang tergantung kedua kakinya ialah perempuan yang tidak taat kepada suaminya, ia keluar rumah tanpa izin suaminya, dan perempuan yang tidak mau mandi suci dari haid dan nifas.

*Perempuan yang memakan badannya sendiri ialah karena ia berhias untuk lelaki yang bukan mahramnya dan suka mengumpat orang lain.

*Perempuan yang memotong badannya sendiri dengan gunting api neraka karena ia memperkenalkan dirinya kepada orang orang lain bersolek dan berhias supaya kecantikannya dilihat laki-laki yang bukan mahramnya.

*Perempuan yang diikat kedua kaki dan tangannya ke atas ubun-ubunnya diulurkan ular dan kalajengking padanya karena ia bisa shalat tapi tidak mengamalkannya dan tidak mau mandi junub.

*Perempuan yang kepalanya seperti babi dan badannya seperti himar ialah tukang umpat dan pendusta. Perempuan yang menyerupai anjing ialah perempuan yang suka memfitnah dan membenci suami.”



Mendengar itu, Sayidina Ali dan Fatimah Az-Zahra pun turut menangis. wallahua'lam

http://uminasafira.wordpress.com/2009/03/20/159/

Renungan Islam

Serangkaian pertanyaan yang ada pada diri kita berkenaan tentang kehidupan ini, ketika ada sebagaian orang mengeluh dan resah atas apa yang menimpanya, sesuatu hal yang tidak diharapkan terjadi padanya. Al-Quran menjawab itu , ketika ada yang bertanya :


kenapa aku diuji ?
Jawabnya: QS Al Ankabut(29):2-3

“Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan (saja) mengatakan: “Kami telah beriman”, sedang mereka tidak diuji lagi?”

Kenapa aku tidak mendapatkan apa yang aku inginkan ?
Jawabnya: QS Al Baqoroh(2):216

“Diwajibkan atas kamu berperang, padahal berperang itu adalah sesuatu yang kamu benci. Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu; Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui.”

Kenapa ujian yang ku hadapi seberat ini ?
Jawabannya: QS Al Baqoroh(2):286

“Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya. Ia mendapat pahala (dari kebajikan) yang diusahakannya dan ia mendapat siksa (dari kejahatan) yang dikerjakannya. (Mereka berdoa): “Ya Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami tersalah. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tak sanggup kami memikulnya. Beri ma’aflah kami; ampunilah kami; dan rahmatilah kami. Engkaulah Penolong kami, maka tolonglah kami terhadap kaum yang kafir.”

Kalau Lagi sedih…??
Jawabannya: QS Al Imran(3):139

“Janganlah kamu bersikap lemah, dan janganlah (pula) kamu bersedih hati, padahal kamulah orang-orang yang paling tinggi (derajatnya), jika kamu orang-orang yang beriman.”

Kalau g tahan lagi…??
Jawabannya: QS Yusuf(12):87

“Hai anak-anakku, pergilah kamu, maka carilah berita tentang Yusuf dan saudaranya dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah, melainkan kaum yang kafir.”

Jawabannya: QS Az-Zumar(39):53

“Katakanlah: “Hai hamba-hamba-Ku yang malampaui batas terhadap diri mereka sendiri, janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya Allah mengampuni dosa-dos semuanya. Sesungguhnya Dia-lah Yang Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”

Bagaimana aku harus menjalani hidup ?
Jawabannya: QS Al Imran(3):200

“Hai orang-orang yang beriman, bersabarlah kamu dan kuatkanlah kesabaranmu dan tetaplah bersiap siaga (di perbatasan negerimu) dan bertakwalah kepada Allah, supaya kamu beruntung.”

Jawabannya: QS Al Baqarah(2):45

“Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu. Dan sesungguhnya yang demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyu’”

Kpd siapa aku berharap?
Jawabannya: QS At Taubah(9):129

“Jika mereka berpaling (dari keimanan), maka katakanlah: “Cukuplah Allah bagiku; tidak ada Tuhan selain Dia. Hanya kepada-Nya aku bertawakkal dan Dia adalah Tuhan yang memiliki ‘Arsy yang agung.”

Apa yang aku dapat dari semua ini?
Jawabannya: QS At Taubah(9):111

“Sesungguhnya Allah telah membeli dari orang-orang mukmin diri dan harta mereka dengan memberikan surga untuk mereka. Mereka berperang pada jalan Allah; lalu mereka membunuh atau terbunuh. (Itu telah menjadi) janji yang benar dari Allah di dalam Taurat, Injil dan Al Quran. Dan siapakah yang lebih menepati janjinya (selain) daripada Allah? Maka bergembiralah dengan jual beli yang telah kamu lakukan itu, dan itulah kemenangan yang besar.”

Semoga kita bisa menjadi hamba yang bersyukur atas apa yang telah allah anugrahkan kepada kita semua. Allahumma Amin

Sumber : http://www.fitri-online.com/renungan-hati-99.html

Senin, 03 Oktober 2011

Isthikarah

akhwat, sebut saja Aisyah. Ia mahasiswi semester akhir di perguruan tinggi negeri di Jawa Timur. Mengetahui godaan menjaga iman begitu besar, terbersit keinginan untuk segera menikah. Ia yakin, hanya dengan menyempurnakan agama, kesucian diri; baik hati maupun fisik bisa dijaga. Niat itu pun didukung penuh orang tuanya.


Gayung pun bersambut. Tak lama kemudian, ada dua ikhwan yang serius akan menikahinya. Keduanya termasuk orang baik dan shaleh. Rajin ibadah dan aktifis kampus. Tak hanya itu, secara fisik juga sama. Ganteng. Cuma, perbedaanya dalam hal ekonomi. Yang satu terbilang mampu, sedang yang satunya sangat sederhana. Bahkan, untuk biaya kuliah, dia mencari sendiri.



Sebagai manusia, perasaan bingung dan bimbang pasti ada. Aisyah pun tak ingin gegabah dalam mengambil keputusan. Lalu, malam harinya Aisyah shalat istikharah dua rakaat, meminta pada Allah agar ditunjukkan yang terbaik dari salah satu pemuda shaleh itu. Sekali ia shalat, tapi belum juga ada tanda-tanda.



Malam berikutnya, sebelum tidur, Aisyah shalat lagi. Namun, belum juga ada jawaban. Hingga di hari ke tujuh, Aisyah tiba-tiba bermimpi. Ketika itu, dalam mimpinya, Aisyah sedang berjalan kaki di tikungan jalan tak jauh dari kampusnya. Tiba-tiba, Aisyah melihat seorang ikhwan mengendendarai sepeda onthel menghampirinya dan memboncengnya.



Ikhwan dalam mimpi itu tak lain adalah si pemuda sederhana. Lalu, bagaimana jawaban Aisyah? “Inilah jodohku, Allah telah tunjukkan lewat mimpi” ujarnya mantap.



Kini, Aisyah dan suaminya telah dikaruniai seorang putri yang cantik dan. Mereka hidup bahagia dalam biduk rumah tangga layaknya surga di kota gajah, Lampung Sumatera Selatan. Kabarnya, sekarang Aisyah sedang hamil anak kedua. Dan, sang suami dalam proses menyelesaikan program master di perguruan tinggi negeri di sana.


Jadi Solusi



Manusia sering dihadapkan pada berbagai pilihan. Entah dalam bidang apa saja. Bisa karir, sekolah, perguruan tinggi, bahkan jodoh. Nah, masalah jodoh biasanya hal yang paling banyak bikin orang bingung. Pasalnya, memang tidak gampang memilih jodoh. Jodoh adalah pasangan seumur hidup, bahkan sampai akhirat. Salah-salah memilih jodoh, sama halnya cari petaka hidup.



Setidaknya hal itu sudah banyak contohnya. Baru seumur jagung pernikahan, biduk rumah tangga sudah retak. Bahkan pecah. Nauzubillah. Sesuai kata bijak, kalau bisa, menikah hanya sekali dalam seumur hidup. Namun, yang bikin bingung, jika ada lebih dari satu pilihan. Apalagi, semuanya baik. Siapapun bakal masygul. Setidaknya, seperti yang dialami Aisyah dalam kisah di atas. Untungnya, Aisyah lekas shalat istikharah. Aisyah tidak mau terjebak dalam keputusan pragmatis duniawi semata.



Namun perlu diingat. Apa yang diistikharahkan harus realistis dan tidak bertentangan dengan syariat Islam. Akal pikiran dapat menjangkau dan mengukurnya. Jadi tidak terkesan irasional. Jodoh misalnya, harus orang yang baik-baik dan betul-betul serius untuk dijadikan pendamping hidup, bukan untuk dipacari. Jangan sampai karena bingung memilih pacar, lalu shalat istikharah tujuh hari tujuh malam. Bukan itu yang disebut istikharah. Sebab yang terkahir ini jelas bertentangan dengan syariat.

Shalat istikharah sangat bermanfaat untuk menghilangkan rasa waswas. Paling tidak untuk menghindari rasa penyesalan di kemudian hari karena salah dalam memilih. Dan, orang yang mendapat jodoh dari shalat istikharah dijamin tidak menyesal.



Sebuah hadits menyebutkan, “Tidak akan kecewa orang yang mau (mengerjakan shalat) Istikharah, dan tidak akan menyesal orang yang suka bermusyawarah serta tidak akan melarat orang yang sukaberhemat (sederhana).”

(HR.Imam Thabrani)



Shalat istikharah tidak jauh beda dengan shalat sunnah lainnya. Shalat istikharah bisa dilakukan dua rakaat dan kapan saja, bisa siang atau malam. Namun, lebih baik dilakukan seperti shalat tahajud, di sepertiga malam.

Dalam Fiqhus-Sunnah, As-Sayyid Sabiq mengatakan tidak ada ketentuan yang kuat surat atau ayat apa yang secara khusus harus dibaca pada dua rakaat.



Sedangkan, doa istikharah dibaca setelah usai shalat. Doa tersebut sebagai berikut; “Allahumma Astakhiiruka bi ‘ilmika Wa Astaqdiruka biqudratika. Allahumma inkunta ta’lamu anna hazal amra khirun li fi diini wa ma’asyi wa ‘aqibatu amri, faqdirhu li wa yassirhu li tsumma baarik li fihi. Wa Inkunta ta’lamu anna hazal amra syarran li fi diini wa ma’asyi wa ‘aqibatu amri, fashrifhu ‘anni wa washrifni ‘anhu Waqdir liya khaira haitsu kaana. Tsummardhini bihi.”

Artinya; “Ya Allah, aku memohon petunjuk kebaikan kepada-Mu dengan ilmu-Mu. Aku memohon kekuatan dengan kekuatan-Mu. Ya Allah, seandainya Engkau tahu bahwa masalah ini baik untukku dalam agamaku, kehidupanku dan jalan hidupku, jadikanlah untukku dan mudahkanlah bagi dan berkahilah aku di dalam masalah ini. Namun jika Engkau tahu bahwa masalah ini buruk untukku, agamakku dan jalan hidupkku, jauhkan aku darinya dan jauhkan masalah itu dari ku. Tetapkanlah bagiku kebaikan dimana pun kebaikan itu berada dan ridhailah aku dengan kebaikan itu.”

Berdoa adalah senjata (silah) umat Islam. Dengan doa, berbagai masalah bisa dipecahkan. Allah SWT telah menjamin pada setiap hamba-Nya untuk mengabulkan segala doa. Asal, tidak putus asa dan terus berdoa. Selamat mencoba.

[Anshor/www.hidayatullah.com]

Inspirasi Islamku

Seorang 'teman' pergi menghilang,mungkin kesalahanku yang telah membuatnya kecewa..lewat tulisan ini aku berharap dia memaafkanku. Walau ku tau tak mungkin dia membacanya.. :)

Jujur sulit kehilangannya,disaat hari-hari dilewati dengan diskusi bermanfaat..rindu sekali momen2 itu.
Tapi sekali lagi karena kebodohan saya dan keegoisan saya yang membuat dia kecewa.

Di surat terakhirnya dia berkata'' aku merasa banyak kekurangan yg membuat aku menjadi org yg tdk pantas utk tetep berhubungan sama kamu."
Siapa aku?sehingga kamu merasa tak pantas berhubungan dengan seorang reny..Ya Allah sudah sedemikian tinggikah level saya? Atau sudah sedemikian buruk?sehingga orang lain tidak pantas berhubungan dengan saya?Ya Allah saya harus merubah perilaku saya jangan sampai orang lain enggan berteman dengan saya..sedih sekali ya Allah itu tamparan buat saya.

Dari dia saya belajar bagaimana kita mengajak orang lain berbuat kebaikan (da'wah) Da'wah adalah cinta..
dan cinta akan meminta semuanya dari dirimu..sampai pikiranmu,sampai perhatianmu...
berjalan, duduk dan tidurmu.
Bahkan di tengah lelapmu, isi mimpimu pun tentang da'wah. Tentang umat yang kau cintai. Lagi-lagi memang seperti itulah da'wah. Menyedot saripati energimu. Sampai tulangmu. sampai daging terakhir yang menempel di tubuh rentamu. Tubuh yang luluh lantak diseret-seret. Tubuh yang hancur lebur dipaksa berlari" (Ust. Rahmat Abdullah)..dia belajar dari kekurangannya sendiri,aku iri ya Allah dia bisa begitu tulus dan ikhlas.

Dan dia menguras perhatian saya,menguras energi saya utk mengingatMU..Subhanallah..

Disaat dia pergipun mengguratkan maksud yang baik "memberi kesempatan utk kamu or aku menjadi hamba Allah yg lebih bisa mendapat tempat yg lebih baik disisiNya insya Allah."

Ya Allah bagaimana mungkin aku kehilangan orang sebaik dia?itu terasa menyakitkan tapu kusadar tidak baik memaksakan kehendak kita,mempertanyakan apa yang sudah menjadi keputusan,,kesempatan itu sangatlah baik menjadi hamba Allah yg lebih bisa mendapat tempat disisiNYA..Bahkan merelakan sebuah silaturahim..

Ya Allah jika ini jalan yang Engkau ridhoi..Lindungi dia disana Ya Allah,teguhkan hatinya untuk selalu mencintaiMU,berjalan diJalanMU..

Ya Allah teguhkan juga hati hamba untuk selalu mencintaiMU,dan mencintai dia sebagai makhluk ciptaanMU...

Semoga Allah menetapkan hal 'baik' diantara kami...

-Jakarta 4 Oktober 2011-
06.09

Kamis, 06 Januari 2011

Hidup itu Pilihan dan ALLAH pemiliknya

Teringat perkataan seorang teman
"aku ga yakin hidup itu pilihan, karena aku ga pernah ngerasa hidup itu pilihan"
Jadilah diri ini terusik dengan sebuah kalimat Hidup adalah Pilihan..
Pilihan yang sebagian orang menganggap ada 2 pilihan dan kita patut mencoba salah satunya..

Agak aneh mungkin beberapa pemikiran ku tentang hidup adalah pilihan, tapi bolehlah kita coba mengartikan secara lebih logis.
Dalam dunia game layaknya game Ragnarok haiah gue ga pernah main nie game cuma denger aje disitu kita memainkan peran seseorang mulai dari start hingga masuk ke level-level berikutnya. permainan ini, yang berlatar di dunia Rune Midgard, tidak ada jalan cerita sehingga pemain bebas melakukan apa yang diinginkan, walaupun ada beberapa cerita sampingan atau quest yang dibuat oleh pengembang game. Sistem tanpa cerita ini membuat pemain sangat leluasa. Walaupun demikian, seperti pada umumnya game MMORPG, pada umumnya yang dikejar oleh pemain adalah kenaikan level (atau lebih dikenal dengan istilah leveling) sampai level maximal. Disitu kita akan memilih jalan mana yang kan di lalui oleh pemain untuk mencapai level maksimal, Kenaikan level (level up) dapat dicapai dengan cara membunuh monster-monster yang tersebar di berbagai tempat, lazimnya ada 2 tipe tempat, yang paling mudah dikenali adalah tempat yang "tertutup" atau lebih sering disebut sebagai dungeon dan tempat terbuka. Membunuh monster memberi pemain 2 macam experience (exp) point, yang dihitung ke base level dan job level. Apabila karakter sudah mengumpulkan exp yang cukup maka level karakter akan naik.


Jangan Kaget ya kenapa saya mengulas sebuah Game padahal ga sama ama judul Blognya..hehehe..
Hal mendasar adalah Ragnarok dibuat oleh pengembang Game yang menyediakan jasa game ini memberikan setiap pemain peluang untuk memilih jalan mencapai level-level maksimal..upss tapi ga gampang bukan mencapai level-level tersebut pemain harus barhadapan dengan monster2 sehingga point mereka akan naik..
http://www.emocutez.com Nah..Maaf-maaf kate nie kalo penjelasan saya bikin kontra..
Ibaratkan dengan keberadaan alam semesta ALLAH SWT sang Penciptanya. Memberikan kita kesempatan memainkan jalan hidup kita sendiri,Istilah kata masing-masing manusia memiliki tracknya masing-masing layaknya sebuah game ketika pemain memilih jalan yang salah dia juga akan menerima konsekuensinya pengurangan point apa bila dia dapat mengalahkan monster dia akan menambah poin..ibarat kehidupan monster itu adalah setan-setan pengganggu kita yang merupakan hambatan terbesar dalam hidup ini saat itulah kita diuji memilih untuk mengikuti godaan setan atau tetap belok kanan maju jalan..hihihi

Begitulah sekiranya hidup adalah Pilihan..ALLAH menyediakan masing-masing rute kehidupan kepama Manusia tinggal bagaimana kita memilih jalan yang ada dalam rute tersebut untuk menuju satu tujuan yaitu ALLAH..
Begitulah sadar atau tidak sadar kita telah memilih untuk menjalani perjalanan hidup ini dan begitu juga kita menyadari bahwa ALLAH adalah pemilik kita.

Selasa, 04 Januari 2011

Reinkarnasi Versi Nibras Kingdom

Reinkarnasi (dari bahasa Latin untuk "lahir kembali" atau "kelahiran semula"[1]) atau t(um)itis, merujuk kepada kepercayaan bahwa seseorang itu akan mati dan dilahirkan kembali dalam bentuk kehidupan lain. Yang dilahirkan itu bukanlah wujud fisik sebagaimana keberadaan kita saat ini. Yang lahir kembali itu adalah jiwa orang tersebut yang kemudian mengambil wujud tertentu sesuai dengan hasil pebuatannya terdahulu.(sumber :http://id.wikipedia.org/wiki/Reinkarnasi)

Menurut pemikiran Ratu Nibras Kingdom..http://www.emocutez.com hii jadi malu..


Begini nie ya siklus kehidupan..
dari siklus diatas Insya ALLAH kan yang bakal kita jalanin..Nahhh http://www.emocutez.com setelah rutinitas diatas tadi setelah menikah dan punya anak tentunya kita mendidik dan membesarkannya yapp dan reinkarnasi telah terjadi disini proses kita mengikuti tumbuh kembang anak-anak kita tentunya kita tak ingin bukan bila anak2 kita mencontoh perbuatan kita yang buruk2 sooooo disini lah proses reinkarnasi kita proses melalui anak-anak kita yang lucu2 dan imut..
Semoga kelak ALLAH memberikan kesempatan diriku untuk bereinkarnasi untuk calon2 pejuang masa depan... _Razan Arsalan_Khansa Nibras_Ghadi Dhiyaulhaq..Amiiinnnnn http://www.emocutez.com

Sudah rindukah kita pada firman-firmanNYA?

indah kata2nya bagaikan senyuman lembut yang menemani ku..
Aku jatuh cinta pada setiap bait puisinya..

Bahkan jantung berdebar kala bait per bait terurai lembut dari bibir..
Aku tak percaya mengapa itu menjadi sebegitu indah..

Bahkan semua pertanyaanku,terjawab indah dan syahdu olehnya..
hanya lewatnya aku bisa mengerti...
lewat nikmat yang sering kali kita ingkari...

iya menyadarkanku,,lewat alunan merdu seorang teman di malam hari yang bermunjat kapadaMU diheningnya malam..

Ah sungguh aku rindu..AL'QURAN
tapi mengapa bait perbait twilight atau harry potter bisa buatku melupakannya..
satu hari bisa aku berdendang ria bersama mereka yang bahkan jumlahnya lebih dari dua..

YA RABB hati ini menjadi sangat kotor..tiap kali aku lebih merasa nyaman duduk terlalu lama didepan tv..atau sekedar berselancar ria didunia maya..

YA RABB ampuni jiwa kerdil ini yang sering kali luput membaca firman2MU...
ALLAHU AKBAR..
TIADA TUHAN SELAIN ALLAH YANG PATUT AKU CINTAI..

Bekasi,14 juli 2009
22.54 WIB...

Gadisku

Gadis mungkin jalan hidup yang membuat mu memilih untuk mengenakan hotpants dan kaos ketatmu...

Berdiri manja diatas bahu jalan sambil melambaikan jari2 lentikmu setiap mobil yang malaju didepanmu...

Gadis kau tak risih dengan pakaian itu ditengah gemerlap lampu Ibu Kota, tak perduli dinginnya angin malam membalut tubuhmu...

* Gadis pilihan mu jatuh pada harga tubuhmu,yang mungkin hanya dipergunakan untuk beberapa suap nasi...

Oh Gadis mirisku melihatmu usiamu masih belasan bahkan seusia adikku yang masih duduk di SLTP...



Gadis yang berbeda kulihat dikeramaian pusat perbelanjaan...

Gadis yang ini tampak bahagia bergandengan dengan seorang wanita paruh baya, wanita itu berjilbab rapi dengan pakaian muslimnya...

Wanita itu dia sebut IBU

Gadis menggelendot manja pada sang wanita,,

Ah kuteringat gadis malang yang lain berpakaian minim untuk sesuap nasi..

Tapi yang ini berpakaian minim untuk mendapatkan apa ya?

Bahkan rasanya berbeda 180 derajat dengan sang ibu yang lebih agamis...



*Hanya sekedar tulisan pendek

Senin, 03 Januari 2011

Ini Untuk Kedua Orang Tua Saya dan Anak2 saya kelak

Bapak dan Ibu teriring kasih dari ananda disini.. Beribu dosa yang kubuat tak melunturkan rasa sayangmu padaku.. Beribu permintaan yang kubuat tak melunturkan jerih payahmu.. Kemarin beberapa tahun yang lalu,aku ingin sekali barang mewah itu bertengger disaku bajuku.. Hape tercanggih minggu itu..Alamak ingin sekali aku memilikinya..apa daya ku tak kunjung proposal Hape itu di acc.. beberapa hari setelah itu,komputerku ngadat..lagi2 laptop idaman menggoda hatiku.. Lagi2 barang itu tak kunjung proposalnya teracc.. Mungkin kadang terselip rasa iri ketika orang lain bisa memilikinya.. Apa dayaku,aku tak bisa memiliki barang itu.. Lagi2 aku tak sanggup meminta kepada orang tuaku barang semahal itu.. Alasannya mungkin bisa dimengerti untuk skripsi sebagian orang bilang... aku hanya bisa menelan ludah ketika banyak berjejer mahasiswa bertengger dengan laptop berbagai merk didepan dekanat kampusku..hotspot-an katanya sie.. waktu berjalan aku bahkan lupa dengan permintaan ku akan lapotop dan HP..
Skripsiku semakin diujung tongkat,rasa takut mencekramku seakan harga mati "LULUS"
dengen terseret2 terserat2 biaya pembuatan skripsi mulai dari penelitian di luar kota Bandung hingga uang saku makin menipis..
Tak tega juga rasanya meminta setiap minggu pada orang tuaku..
Mungkin juga disana mereka sedang kesulitan..

Dengan berbagai hambatan alhamdullilah kitab sakti mandraguna "SKRIPSI " sebutannya berakhir dengan bahagia tepat di tanggal 2 Februari 2009..Perjuangan tanpa lelahku.
Kabar itu kusampaikan kepada mereka kedua malaikatku.."S.IP kini gelarku pak,bu!"
tertawa senang mereka diujung sana..

Puncak kebahagian adalah WISUDA..dimana orang tua melihat hasil didikan mereka berjalan anggun diatas panggung tersebut namanya "RENY ADIASTIANI"
atau ketika sebuket bunga di izinkan aku untuk memberinya kepada orang tua didepan ratusan wisudawan dan orang tuanya ..
sungguh tangisan bahagia orang tua sangat membawa ketenangan dan kedamaian untuk segala kekuatanku meraih masa depan..

Tangisan bahagia orang tua adalah obat mujarab ketika aku harus menghadapi cobaan..
aku tak lagi ingin merengek..
Banyak mereka yang kecewa atas tindakan orang tua mereka yang tidak adil..
Tapi tidak sepantasnya seorang anak kecewa terhadap orang tuanya
ataupun sebaliknya seorang orang tua kecewa terhadap anak2nya..
Karena keduanya memiliki keterkaitan ladang amal yang sungguh tak ternilai besarnya..

Sudahkah kita menghargai jerih payah kedua orang tua kita?
Sudahkah kita memberikan yang terbaik untuk orang tua kita?
Taukah kamu setiap malam orang tua cemas akan masa depanmu?
Taukah kamu mereka tidak menolak keinginan dan permintaan kita?
Tapi apakah kamu tahu seberapa besarnya mereka tertekan untuk menjadikan kita manusia berguna?

Doa dan sayang kalian adalah harapan untuk hari tua mereka..............

Pancake..enaakkk

Merayakan hari jadi ke lima Republik Rakyat Nibras..haha..kami memutuskan untuk hang out sejenak di Senayan City.
Berhubung sie uda nagih-nagih Pancake lazis ala Panciuos jadi lah kami menyambangi Pancious Pancake.
Pancake yang satu ini disajikan dalam keadaan fresh from the oven..(kalo kompor ape ye). Ya begitu lah..enaknye rase ga bikin kita eneg..tepung yang digunakan juga sepertinya kualitas nomor wahid..(agak lebay nie mulai)
This is for you guys...Mango Pancake and Coco Bery

Rasa Mango sendiri lebih dominan masam sehinga membuat lidah nagih pengen mangap terus..hahah.
Nah Kalo untuk coco bery dengan coklat yang beda banget ama coklat ayam jago...wkwk..ditambah strawberry sebagai penetral rasa maniiiisss coklat dan yakkk luar biasa ueeenakkk tenan.. Untuk kedua pancake ini kamu cukup merogoh Rp.29.500 untuk satu porsi dijamin kenyang..^^